Home » , » Mendaftarkan Blog Agar Cepat Ter Index di Google

Mendaftarkan Blog Agar Cepat Ter Index di Google

Selamat sore semuanya ....
Banyak cara yang dilakukan oleh seorang blogger untuk mengenalkan blognya kepada publik. Bagi seorang webmaster kemungkinan tidak terlalu sulit untuk melakukannya, tapi bagaimana dengan seorang "newbie" yang baru bergelut di bidang per-blog-an.

Bagi seorang pemula yang coba - coba, pastinya tidak terlalu mempersoalkan bahwa blognya akan terkenal atau tidak. Tapi seiring waktu dan bertambahnya pengetahuan tentang blog dan keinginan eksis didunia maya juga semakin menguat, sedangkan blog yang dibuatnya masih jalan ditempat. Nah inilah yang kadang - kadang menjadi cambuk bagi seorang blogger untuk menaikkan ranking blognya tersebut terutama di "Search Engine".

Salah satu yang digemari blogger adalah terindexnya blog yang mereka buat di search engine terkenal, contohnya Google. Walaupun masih banyak search engine yang lain, namun untuk saat ini yang paling populer adalah Google.

Berkenaan dengan itu, saya akan mencoba sharing tentang bagaimana cara mendaftarkan blog kita ke Google dan cepat terindex dan juga tidak memiliki efek samping negatif terhadap blog yang kita buat selama konten yang diisi kedalam blog juga dalam koridor yang benar.

Langkah - langkahnya adalah sebagai berikut :

  • Kunjungi halaman www.google.com/addurl dari browser anda
  • Pada kolom URL yang disediakan, isikan dengan alamat blog atau situs kalian. Disini saya mencontoh Url yang saya masukkan adalah blog ini yakni : http://smaga-tik.blogspot.com/ dan setelah itu isikan kode chapta yang disediakan seperti gambar dibawah ini.



  • Lalu klik tombol Kirim Permintaan
  • Masuk ke Google Web Tools
  • Kemudian Login dengan menggunakan account gmail
  • Setelah masuk, akan terlihat list blog kepunyaan kita yang tadi sudah kita submit kesana.
  • Klik tombol Kelola Situs dan setelah itu pilih Tambahkan atau hapus pengguna, seperti gambar dibawah ini.

  • Kemudian akan muncul email pemilik blog, klik Kelola pemilik situs seperti pada gambar dibawah ini


  • Sehingga nantinya kita akan dibawa masuk kehalaman berikutnya, nah pada bagian ini adalah hal terpenting yakni kita nantinya akan diberikan kode verifikasi oleh Google. Pilihlah Verifikasikan dengan menggunakan metode yang berbeda seperti gambar dibawah ini.


  • Dan nantinya kita kembali dibawa masuk ke pilihan cara verifikasi yang diinginkan. Ada 4 pilihan cara verifikasi yang ditawarkan. Pilihlah Tag HTML seperti gambar dibawah ini.



  • Setelah kita mengklik Tag HTML, maka nantinya akan diberikan sebuah kode verifikasi seperti gambar dibawah ini. Kemudian copy semua kode tersebut lalu masuk ke blogspot anda pilih Template - Edit HTML lalu letakkan kode verifikasi tadi dibawah kode <head> dan jangan lupa simpan kembali template anda

  • Langkah terakhir adalah klik VERIFIKASI untuk menyelesaikan pendaftaran.

Dengan demikian maka blog kalian sudah terdaftar di Google dan siap untuk di index. Waktu peng indexan sendiri beragam yakni kalau lagi beruntung dalam 24 jam sudah ter index semua namun tidak menutup kemungkinan yang paling terlama adalah 72 jam. Jadi silahkan tunggu saja.

Untuk selanjutnya, saya akan bagikan juga bagaimana cara membuat sitemap Google untuk Blog dan optimalisasinya supaya lebih jos gandhoooosss... ditunggu aja.

Untuk yang lebih gampang, bisa mendaftarkan blog ke 20+ Search Engine dengan cepat dengan mengisi form dibawah ini.


Semoga bermanfaat, kalau ada salah tolong dikoreksi. TERIMA KASIH


Share this article :

7 komentar:

  1. tnks om infonya mampir juga di bloga ane...
    http://www.what-its.com/

    BalasHapus
  2. Konten Adalah Raja Dan Backlink Adalah Ratu... Sebuah Blog Tidak Akan Pernah Bagus Jika Tidak Di Dukung Artikel Yang Berkualitas... www.okartikel.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul itu mas, monggo masukannya mas..
      Salam kenal

      Hapus
  3. Salam kenal juga mas ridwan...salam blogger

    BalasHapus

Terima kasih atas kunjungan Anda.
Kalau ada salah dan khilaf dalam penyajian informasi ini mohon kiranya untuk bisa menyampaikannya disini agar bisa kita musyawarahkan bersama untuk mencari titik temu yang lebih sempurna lagi.

 
Support : Johny Template
Copyright © 2011. Teknologi Informasi dan Komunikasi - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger